Jumat, 04 Maret 2016

makna masa putih abu abu

Secara umumnya putih abu abu itu adalah warna dari seragam sekolah sisa SMA/SMK/Sederajat. Putih abu abu juga sebuah judul lagu milik girls band yaitu BLINK. Putih abu abu juga sebuah judul perfilman Indonesia yang bertemakan kehidupan remaja putih abu abu.
Disamping masa putih abu abu adalah masa menuntut ilmu pendidikan, masa putih abu abu juga mempunyai sebuah makna tersendiri bagi kehidupan remaja. Banyak orang bilang masa putih abu abu adalah masa yang paling berkesan dalam hidup. Alasab itu karena saat kita mengenakan putih abu abu secara tidak langsung kita mulai dikenalkan pada masa dimana masa teesebut mengajari kita menemukan jati diri, dan siapa, seperti apa sebenarnya diri kita. Pada masa itu juga, kita dihadapkan pada berbagai macam fenomena hidup layaknya seperti seorang remaja. Seperti pelajar yang bersifat dewasa. Beranjak dari masa puber kemasa yang lebih mengarah pada sifat kedewasaan. Lebih mengarah pada pola fikir poositif serta bermanfaat.
Masa putih abu abu juga mengenalkan kita tentang sosial seperti persahabatan dan solidaritas. Mengajari kita bagaimana dan seperti apa menjalani sebuah persahabatan. Mas putih abu abu juga  mengenalkan kita pada perasaan. Secara garis besarnya ada remaja putih abu abu, perasaan itu meliputi persaan cinta dan benci. Masalah inilah yang paling dominan menguasai pemikiran kita pada masa putih abu abu. Tak heran jika pada masa putih abu abu banyak problematika tentang perasaan. Tetapi kita bisa mengambil sebuah pelajaran bagaimana untuk tidak menggunakan perasaan seperti mencintai dan membenci atau hal yang menyangkut perasaan kita secara berlebihan. Hal itu tentunya menguras habis fikiran kita. Semua yang  menyangkut perasaan pasti kita rasakan pada masa putih abu abu. Tak salah jika sebagian orang menyebutnya “masa putih abu abu masa yang paling berkesan”. Setiap orang mungkin atau bahkan diri kita tidak menginginkan masa putih abu abu kita suram. Pastinya kita menginginkan masa putih abu abu kita mengesankan. Sebagi remaja putih abu abu remaja Indonesia kita harus berusaha menjadikan masa putih abu abu kita lebih berkesan  dan sebagai pengalaman yang berguna untuk menata hidup kita did masa yang akan datang.
Dalam perjalanan hidup masa putih abu abu atau masa remaja kita banyak dihadapkan pada permasalahan atau problematika yang dapat mengubah dan mempengaruhi pola fikir kita. Karena secara umum pada masa itu kita lebih dominan terpengaruh oleh hal hal yang sedikit menurut kita aneh dan mempengaruhi pola fikir kita untuk mengikutinya. Seperti halnya hal hal yang cenderung mengarah pada kebiasaan yang kurang baik. Misalnya hal tersebut lebih mengarah pada kenakalan remaja. Tentunya kita yang sedang atau bahkan pernah mengalami masa putih abu abu atau masa remaja sering kali hal hal yang tidak baik seperti kenakalan remaja tidak terasa telah hampir atau bahkan menguasai kita. Kita lebih cenderung ingin melakukan hal hal yang tidak sesuai. Sebenarnya pada masa putih abu abu kita lebih di tuntut untuk melakukan hal hal yang lebih baik . karena secara tersiratnya seperti yang dijelaskan sebelumnya masa putih abu abu adalah masa penentuan jati diri kita sebenarnya. Yaaaacccchhh. . . . walaupun itu hanya milik sebagian orang saja. Orang orang yang benar benar memperhatikan kehidupannya.
Sebenarnya hanya pada diri kitalah masa putih abu abu kita akan menjadi masa yang berkesan. Sebisa mungkin kita harus bisa melawan semua hal yang tidak baik yang kita temui pada masa putih abu abu atau masa remaja. Menurut hasil survei kami, kita bisa melakukan dan mendapatkan masa putih abu abu yang berkesan adalah dengan serius lebih mendominankan fikiran kita pada ilmu pengetahuan dan lebih memperhatikan hal hal yang positif, seperti layaknya seorang pelajar putih abu abu. Kita menjalani hidup ini pada masa putih abu abu dengan jalan kita masing masing dengan dampingan dari kedua orang tua kita. Yakinlah kesuksesan kita menjalani hidup masa putih abu abu dan masa remaja kita dengan restu kedua orang tua kita, dan yang paling penting berusaha serta berdo’a kepada Alloh SWT.

Dampak Buruk Kegiatan Belajar yang Terlalu Diforsir

Dampak Buruk Kegiatan Belajar yang Terlalu Diforsir pada Anak

forsirstudi
Anak-anak khususnya mereka yang sudah memasuki bangku sekolah pastinya akan memiliki kewajiban untuk belajar. Namun tidak lantas semua waktunya dihabiskan untuk belajar. Ada beberapa hal lainnya yang masih ingin dilakukan oleh anak-anak seperti bermain bersama teman-temannya, istirahat, refreshing dengan menonton TV atau bermain game, dan masih banyak kegiatan lainnya.
Anda para perempuan yang sekaligus merangkap sebagai seorang ibu pastinya paham apa yang diinginkan oleh anak-anak. Anda juga pastinya tahu kapan waktunya menyuruh anak belajar. Yang perlu Anda perhatikan adalah jangan sampai memaksa anak untuk terus belajar karena akan berdampak kurang baik bagi anak. Berikut adalah contoh dampak negatif yang kemungkinan besar akan dialami anak.
Anak akan mengalami kegagalan dalam belajarnya
Meskipun anak terlihat belajar terus-menerus, namun sebenarnya hanya sedikit pemahaman yang didapatkan oleh si anak. Hal ini disebabkan oleh karena terlalu banyak kapasitas materi yang dipikirkan di otak si anak.
Jadi waktu akan terbuang percuma bila menyuruh anak untuk terus belajar jika ternyata hanya sedikit materi pelajaran yang dipahami oleh anak. Akan jauh lebih baik jika orang tua ikut membantu anak mengatur waktu belajar dan aktivitas lainnya agar jauh lebih teratur dan berkualitas. Bila perlu Anda bisa mendampingi anak ketika anak Anda sedang belajar agar bila anak mengalami kesulitan dalam memahami materi, Anda dapat membantunya.
Kemungkinan besar anak akan mudah stress dan depresi
Jika anak terus dipaksa untuk belajar, akibatnya bisa jadi anak mengalami stress. Stress ini muncul karena  anak tidak mendapatkan keseimbangan antara melakukan kewajiban belajar dengan aktivitas yang bersifat bersenang-senang seperti bermain bersama teman-teman atau hanya sekedar melakukan hobi kesukaannya.
Jika stress pada anak terus dibiarkan, maka kemungkinan besar anak akan mudah depresi. Jika sudah mengalami depresi, hanya psikolog anak yang bisa membantunya. Tentunya Anda tidak ingin anak Anda depresi bukan hanya karena keinginan Anda?
Rasa takut pada anak
Hingga kini masih ada sejumlah keluarga yang memberikan hukuman pada anaknya bila anaknya tidak belajar. Hukuman ini bukanlah solusi yang tepat karena hanya akan membuat anak takut pada Anda. Efek dari pemberian hukuman berat pada anak ini selain muncul rasa takut dari dalam, secara perlahan anak juga akan membenci kegiatan belajar.
Efek yang paling serius dari pola pembelajran yang seperti ini adalah gangguan kejiwaan yang mungkin akan dialami oleh si anak. Gangguan kejiwaan ini terjadi karena adanya tekanan-tekanan yang dialami oleh si anak.
Anak sulit bersosialisasi
Dampak  negatif lainnya dari tindakan orang tua yang terus memaksa anaknya untuk  belajar adalah sulitnya bagi anak untuk bersosialisasi dengan anak-anak dan orang lain. Hal ini disebabkan karena kegiatan anak yang terlalu monoton.
Kegiatan belajar yang terus-menerus membuat si anak tidak memiliki kegaiatan lainnya. aktivitas bermain bermain bersama teman-temannya pun akan berkurang karena aktivitas belajar yang cenderung dilakukan secara terus-menerus. (stv)
sumber : http://perempuan.com/parenting/dampak-buruk-kegiatan-belajar-yang-terlalu-diforsir-pada-anak/

Kamis, 03 Maret 2016

BAGAIMANA CARA MENGENDALIKAN DIRI

Dalam keadaan tertentu kita kadang sulit untuk mengendalikan diri sendiri di mana banyak hal yang sangat membuat kita ingin marah dan berontak terhadap sesuatu hal yang membuat kita ingin marah. Semua itu timbul karena emosi yaitu perasaan yang timbul dalam diri kita sendiri secara alamiah, yaitu bisa berupa amarah, sedih, senang, benci, cinta, bosan, dan sebagainya yang merupakan efek atau respon yang terjadi dari sesuatu yang kita alami. Berbicara soal emosi maka kita harus tahu kecerdasan emosi itu sendiri dimana merupakan kemampuan manusia untuk memotivasi diri sendiri, bertahan menghadap frustasi, mengendalikan dorongan hati (kegembiraan, kesedihan, kemarahan, dan lain-lain), mengatur suasana hati dan mampu mengendalikan stres serta keadaan yang melanda kita.
       Kecerdasan emosional juga mencakup kesadaran diri sendiri dan mengendalikan dorongan hati, ketekunan, semangat dan motivasi diri dan kendali dorongan hati, ketekunan, semangat dan kecakapan sosial. Ketrampilan yang berkaitan dengan kecerdasan emosi antara lain misalnya kemampuan untuk memahami orang lain, kepemimpinan, kemampuan membina hubungan dengan orang lain, kemampuan berkomunikasi, kerjasama tim, membentuk citra diri positif, memotivasi dan memberi inspirasi dan sebagainya.
      Meluapkan amarah merupakan hal wajar. Namun terkadang, emosi yang terlalu meluap buat Anda jadi tak terkendali. Menurut penelitian terbaru yang telah dimuat dalam Journal of Experimental Social Psychology, perasaan marah sebenarnya dikarenakan adanya pikiran negatif terhadap suatu hal. Pikiran itu terus berkelanjutan, sehingga tidak bisa mengontrol diri sendiri. Penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh Dominik Mischkowski, mahasiswa psikologi sosial setingkat doktor di Ohio State University, menunjukkan jika menjaga jarak dengan situasi yang membuat Anda marah bisa membantu redakan rasa emosi yang meluap, seperti kemarahan atau kesedihan yang sedang dirasakan. 
     Akan tetapi, mereka tidak dapat menjelaskan secara pasti apakah teknik menjaga jarak benar-benar menghilangkan rasa marah atau hanya menghilangkannya untuk sesaat? Mischkowski dan tim penelitiannya menemukan bahwa peserta yang mengikuti penelitian dengan menjaga jarak dari 'gangguan', lebih bisa mengendalikan emosi sehingga tidak ada keinginanan untuk 'menyerang' orang lain."Kedengarannya memang sepele karena cara ini begitu mudah, tapi pikiran seperti itulah yang dapat mencegah amarah menjadi berlebihan.
Disini ada tiga langkah yang dapat dicoba untuk mengendalikan diri :

1. Kembali melihat situasi
Untuk mengontrol marah yang berlebihan, coba kembali melihat situasi yang membuat Anda marah. Pikirkan apa penyebabnya. Hal ini membantu seseorang dalam mengendalikan diri mereka.
2. Analisis Masalahnya
Tanyakan kepada diri sendiri mengapa Anda bisa merasakan marah yang begitu besar dan apa penyebabnya. Dengan mengetahui secara jelas masalah yang ada, Anda bisa memiliki kemampuan untuk mengontrol amarah yang meledak.

3. Selesaikan Masalah
Bagi sebagian orang, menonton film atau video lucu dapat membuat perasaan lebih tenang. Namun, hasilnya hanya bertahan beberapa waktu saja. "Karena Anda selalu berinteraksi dengan orang lain, terutama orang yang telah membuat Anda sangat marah, maka perasaan itu bisa kembali lagi suatu saat jika tidak diselesaikan.
Ada juga beberapa cara untuk dapat mengendalikan diri sendiri antara lain :
  • Mengenali diri kita sendiri dan mengidentifikasi apa yang sesungguhnya Anda rasakan. Setiap kali suatu emosi tertentu muncul dalam pikiran, Anda harus dapat menangkap pesan apa yang ingin disampaikan dan di rasakan oleh kita apakah marah, senang, sedih atau hal lainnya.
  • Memahami dampak dari emosi yang timbul dari diri kita sendiri apakah itu berdampak negatif atau positif ??? Jika kita dapat memahami dampak dari emosi yang timbul itu maka kita bisa mengetahui apa yang akan terjadi dari emosi yang ada tersebut. Jadi emosi hanyalah awal dari respon manusia dalam sebuah peristiwa atau kejadian. Kemampuan kita untuk mengendalikan dan mengelola emosi dapat membantu Anda mencapai kesuksesan.
  • Tenangkan dan buang emosi negatif yang timbul dan berpikirlah secara netral dan lebih berpikir ke dampak dari pelampiasan emosi negatif itu sendiri. Sadarilah hidup kita tidak sendiri dan masih banyak orang lain di sekitar kita dan buang ego mu.
  • Berpikirlah dari sudut orang yang terkena dampak dari emosi dan ego kita dan kita bisa melihat mengapa orang itu bertindak seperti itu, tenangkan dan berpikirlah secara dingin untuk menangani hal seperti ini
  • Berusaha mengetahui pesan yang disampaikan emosi, dan meyakini bahwa kita bisa berhasil menangani emosi ini sebelumnya dan dengan bergembira kita mengambil tindakan untuk menanganinya.
  • Lakukan terus dan ingatlah kegagalan adalah pengalaman terbaik di mana kita bisa belajar untuk menutupi kekurangan yang ada dalam kita sendiri dan itu adalah kemampuan kita dalam mengelola emosi, karena kitalah sesungguhnya yang mengendalikan emosi atau perasaan kita, bukan sebaliknya. Dan sadarilah bahwa hidup masih panjang dan kita masih membutuhkan orang lain dalam hidup kita. Ingat anda bukan siapa siapa.
     Oleh karena itu, sebaiknya kembali 'menoleh kebelakang' agar mengetahui masalah, cari inti dari permasalahan tersebut, dan segera menyelesaikannya. Maka  akan membuat perasaan lepas dari emosi berlebihan.

Cara mengontrol diri agar tidak mudah marah

      Marah adalah suatu keadaan dimana otak tidak lagi bisa mengontrolnya. untuk anda yang sering marah jangan takut dengan niat yang tulus maka dapat berubah. karena semua itu berasal dari kebiasaan kita yang menjadi sebuah karakter yang kemudian menjadi sebuah watak. inilah yang dapat menurun ke anak-anak kita nanti. tuk kita baca artikel di bawah ini tentang Cara mengontrol diri agar tidak mudah marah

Berikut ini adalah 10 Cara mengontrol diri agar tidak mudah marah :


1.Ambil waktu sebentar
Mengambil waktu sebentar dan cobalahtenangkan diri anda. Jika perlu, istirahat dan menjauhlah dari orang atau situasi sampai amarah Anda mereda sedikit.

2.Ekspresikan kemarahan anda
Begitu Anda berpikir jernih, ungkapkan amarah Anda dengan cara yang tegas tapi tidak konfrontatif.Tanpa menyakiti orang lain atau mencoba untuk memprovokasi mereka.

3.Berolahraga sedikit
Olahraga dapat meredakan emosi Anda. Olahraga merangsang berbagai bahan kimia otak yang dapat membuat Anda merasa lebih bahagia dan lebih santai.

4.Berpikirlah sebelum Anda berbicara
Dalam keadaan marah, mudah untuk mengatakan sesuatu yang nanti akan anda sesali. Ambil beberapa saat untuk mengumpulkan pikiran Anda sebelum mengatakan sesuatu dan mengizinkan orang lain yang terlibat dalam situasi untuk melakukan hal yang sama.

5.Berpikir tentang solusi jangan asal marah
Apakah kamar yang berantakan anak Anda membuat Anda gila? Apakah pasangan Anda terlambat untuk makan malam setiap malam? Alih-alih berfokus pada apa yang membuat Anda marah. Ingatkan diri Anda, kemarahan tidak akan memperbaiki apa pun, dan hanya membuat situasilebih buruk.

6.Gunakan pernyataan 'saya'
Untuk menghindari mengkritik, atau menyalahkan orang lain yang mungkin hanya meningkatkan amarah gunakan pernyataan "saya" untuk menggambarkan masalah. Jadilah hormat dan jaga harga diri anda.

7.Jangan menyimpan dendam
Jika Anda melampiaskan kemarahan dan perasaan negatif Anda kepada orang banyak, Anda mungkin akan menemukan diri Anda sendiri ditelan oleh rasa bersalah Anda sendiri. Tapi jika Anda dapat memaafkan seseorang yang membuat marah, anda mungkin mendapat pelajaran dari situasi ini.

8.Gunakan humor untuk melepaskan ketegangan
Humor dapat membantu meredakan amarah. Jangan menggunakan sindiran, karena itu bisa melukai perasaan orang lain dan membuat situasi semakin buruk.

9.Praktek keterampilan relaksasi
Ketika amarah naik, tempatkan relaksasi untuk bekerja. Praktek latihan pernafasan, membayangkan adegan santai, atau mengulangi kata yang menenangkan, seperti, "Tenang" atau "Sabar". Anda juga dapat relax dengan mendengarkan musik, menulis cerita di jurnal atau melakukan yoga dan apa pun yang membuat anda relax

10.Tahu kapan untuk mencari bantuan
Belajar untuk mengendalikan amarah adalah tantangan bagi semua orang di dunia. Pertimbangkan mencari bantuan untuk masalah anda jika kemarahan Anda tampaknya di luar kendali dan menyebabkan Anda menyakiti orang di sekitar Anda.

Cara Mengahapi Stres

Pertama-tama, kita harus belajar mengenali stres:
      Gejala-gejala stres mencakup mental, sosial dan fisik. Hal-hal ini meliputi kelelahan, kehilangan atau meningkatnya napsu makan, sakit kepala, sering menangis, sulit tidur dan tidur berlebihan. Melepaskan diri dari alkohol, narkoba, atau perilaku kompulsif lainnya sering merupakan indikasi-indikasi dari gelaja stres. Perasaan was-was, frustrasi, atau kelesuan dapat muncul bersamaan dengan stres.
Manajemen stres adalah kemampuan untuk mengendalikan diri ketika situasi, orang-orang, dan kejadian-kejadian yang ada memeberi tuntutan yang berlebihan.
Berikut ini adalah strategi-strategi untuk menghadapi stres antara lain:
1.Perhatikan lingkunga sekitar anda
Lihatlah mungkin ada sesuatu yang benar-benar dapat anda ubah atau kendalikan dalam situasi tersebut.
2.Jauhkan diri anda dari situasi-situasi yang menekan
Beri diri anda kesempatan untuk beristirahat biarpun hanya untuk beberapa saat setiap hari
3.Jangan mempermasalahkan hal-hal yang sepele
Cobalah untuk memprioritaskan beberpa hal yang benar-benar penting dan biarkan yang lainnya mengikuti.
4.Secara selektif ubahlah cara anda bereaksi
Tapi jangan terlalu banyak sekaligus. Fokuskan pada satu masalah dan kendalikan reaksi anda terhadap hal ini.

5.Hindari reaksi yang berlebihan;
Mengapa harus membenci jika sedikit tidak suka sudah cukup? Mengapa harus merasa bingung jika cukup dengan hanya merasa gugup? Mengapa harus mengamuk jika marah saja sudah cukup? Mengapa harus depresi ketika cukup dengan merasa sedih?
6.Tidur secukupnya
Kurang istirahat hanya akan memperburuk stress.
7.Hindari pengobatan diri sendiri atau menghindar
Alkohol dan obat-obatan dapat menyembunyikan stres. Namun tidak dapat membantu memecahkan masalah.
8.Belajarlah cara terbaik untuk merelaksasikan diri anda
Meditasi dan latihan pernafasan telah terbukti efektif dalam mengendalikan stress. Berlatihlah untuk menjernihkan pikiran dari pikiran-pikiran yang menggangu.
9.Tentukan tujuan yang realistis bagi diri anda sendiri
Dengan mengurangi jumlah kejadian-kejadian yang terjadi dalam hidup kita, kita akan dapat mengurangi beban yang berlebihan.
10.Jangan membebani diri anda secara berlebihan
dengan mengeluh mengenai seluruh beban kerja anda. Tangani setiap tugas sebagaimana mestinya, atau tangani secara selektif dengan memperhatikan beberapa prioritas.
11.Ubahlah cara pandang anda
Belajarlah untuk mengenali stress. Tingkatkan reaksi tubuh anda dan buatlah pengaturan diri terhadap stress.
12.Lakukan sesuatu untuk orang lain
Untuk melepaskan pikiran dari masalah anda sendiri.
13.Hindari stress
Dengan kegiatan-kegiatan fisik, misalnya jogging, tennis ataupun berkebun.
       Oleh karena itu cobalah kita tanamkan pada diri kita bahwa kita dapat mengatasi segala sesuatu dengan baik daripada hanya memikirkan betapa buruknya segala sesuatu yang terjadi. Stres sebenarnya dapat membantu ingatan, terutama pada ingatan jangka pendek dan tidak terlalu kompleks. Stress dapat menyebabkan peningkatan glukosa yang menuju otak, yang memberikan energi lebih pada neuron. Hal ini, sebaliknya, meningkatkan pembentukan dan pengembalian ingatan. Di sisi lain, jika stress terjadi secara terus-menerus, dapat menghambat pengiriman glukosa dan mengganggu ingatan kita.

Tips menjalin persahabatan yang baik.

Berikut tips untuk menjalin persahabatan yang baik, agar persahabatan yang kita jalin tidak sia-sia dan sirna begitu saja tanpa ada nya perselisihan-perselisihan, dan lainnya. berikut tipsnya, semoga bisa bermanfaat bagi para pembaca.

#Pikirkanlah apa yang dapat kamu berikan kepada sahabatmu bukan apa yang dapat kamu peroleh dari persahabatan. Jangan bersahabat hanya demi memperoleh kesenangan, karena jika demikian, kamu bukanlah sahabat sejati. Hargailah sahabatmu seperti kamu ingin dihargai
# Dukunglah sahabatmu. Sahabat sejati selalu saling menyemangati dan 'mendorong' supaya mereka bersama-sama dapat menjadi yang terbaik bukannya saling menjatuhkan. Ia turut berbahagia ketika sahabatnya berhasil mencapai apa yang diinginkannya dan tidak merasa tersaingi.
# Bersedia untuk memaafkan Jangan biarkan 'luka' berkembang menjadi kepahitan karena hal ini akan menghancurkan persahabatan yang ada. Maafkan kesalahan yang diperbuat olehsahabatmu dan jangan biarkan luka itu merusak hubunganmu.
# Jangan memandang kesalahan yang dibuatnya Ini adalah suatu cara untuk menunjukkan betapa kita peduli terhadap dia. Jangan tinggalkan sahabatmu saat dia berbuat kesalahan. Bersabarlah dan tuntunlah dia untuk berubah. Sadarilah bahwa tidak ada orang yang sempurna.
# Jadilah sahabat yang dapat diandalkan dan tepatilah janji yang telah kamu ucapkan.
# Jangan mencoba untuk mengontrol sahabatmu. Bersahabat bukan berarti harus selalu bersama-sama. Memang akan sangat menyenangkan bila dapat selalu bersama dengan orang yang kita kasihi. Namun ingat, sahabat kita
# itu bukan monopoli kita sendiri karena ia juga mempunyai teman lain selain kita. Untuk itu jangan merasa dikhianati ketika temanmu bergaul dengan yang lain, sebaliknya usahakan kamu juga dapat berteman dengan mereka. Hal ini akan membuat kita dan sahabat kita lebih menghargai satu sama lain.
# Selalu ada disaat senang maupun susah Bergembiralah bersama mereka saat mereka sedang bergembira namun jangan ada hanya pada saat senang saja.
# Ketika sahabatmu sedang kesal akan sesuatu, berikan mereka perhatian. Yang paling dibutuhkan dari seorang sahabat adalah sepasang telinga yang simpatik dan yang mau memahami perasaan mereka.
# Menerima apa adanya sahabatmu Jangan menuntut sahabat kita untuk bereaksi dengan cara yang sama seperti yang biasa kita lakukan. Hargailah dia apa adanya termasuk juga keputusan yang dia ambil yang mungkin tidak sesuai dengan kehendak kita.
# Jangan jadi 'Ember' (mulut bocor). Belajarlah untuk menjaga rahasia sahabatmu.
# Jangan biarkan perbedaan pendapat menghancurkan persahabatanmu. Misalkan kamu sedang berdiskusi dengan sahabatmu dan waktu kamu mengemukakan pendapat yang menurut kamu benar ternyata ia tidak setuju. Bila itu terjadi, jangan terus berdebat yang hanya akan membuat kamu dongkol. Lepaskan hasrat untuk menang sendiri daripada persahabatanmu rusak karenanya. 


Nah ,selain itu, ini juga ada tips menjalin persahabatan yang mulai memudar nih !
langsung ajaaa.. 

 1. Tulis sebuah pesan dalam akun Facebook teman anda
Menjalin komunikasi via elektronik adalah cara termudah yang dapat dilakukan. Mulailah dengan menuliskan bagaimana sibuknya Anda selama, memperbarui kabar sekaligus menanyakan kabarnya.

2. Kenangan berkesan
Menurut Celestine Chua, pendiri blog Personal Excellence, dengan mengingat kembali kenangan saat menghabiskan waktu bersama dulu bisa membangkitkan kenangan yang positif. Cobalah mengirim email kepada teman anda dengan menuliskan kegiatan favorit yang dilakukan bersaama. Setelah itu, sarankan dirinya melakukan salah satu dari kegiatan tersebut.

3. Kirimkan kartu menggunakan tulisan tangan
Sebuah catatan dalam surat bisa menjadi kejutan untuk teman yang sudah lama tidak Anda jumpai. Tinggalkan pesan terbuka dan katakan Anda bersedia kapan saja untuk makan siang bersama dalam beberapa minggu ke depan. Jangan lupa, berikan bagaimana cara untuk menghubungi Anda.

4. Tinggalkan voice mail di telepon
Mendengarkan suara teman bisa menjadi cara yang bagus untuk berhubungan kembali. Sebaiknya, tinggalkan pesan suara atau voice mail untuk mengatur jadwal berbincang via telepon.

5. Buat sebuah kejutan
Beri kejutan bisa berupa mengirimkan hadiah buatan tangan atau kue favorit sang teman. Sebuah kejutan kecil bisa membuka hati teman anda untuk kembali menjalin persahabatan, terutama dengan sahabat dekat.

6. Gelar sebuah acara makan malam
Mungkin Anda tak hanya ingin menjalin kembali pertemanan dengan satu orang saja, maka buatlah sebuah acara makan malam bersama. Pikirkan untuk mengundang beberapa teman sekaligus seperti beberapa mantan rekan kerja, untuk memudahkan percakapan mengalir sepanjang acara.

7. Ajak teman ke sebuah acara
Punya tiket lebih untuk menonton konser, pesta atau peluncuran buku? Ajak teman Anda ke acara tersebut sehingga suasana reuni dengan lebih santai karena bertemu kembali di situasi yang ramai tanpa rasa canggung.

8. Cobalah membuat pengalaman baru
Hubungi teman Anda dan ajaklah bertemu untuk melalukan kegiatan baru nan seru. Mungkin Anda dan teman bisa mencoba bermain paintball, panjat tebing bahkan mendaki gunung bersama

Kiat Sukses Jalankan AdSense dari Youtube


Mendapatkan penghasilan tambahan dari internet bukan hal yang sulit dilakukan di zaman yang canggih ini. Kita bisa menjalankan berbagai profesi secara online mulai dari jasa desain online, penulis lepas online atau sejumlah profesi lainnya. Salah satu profesi yang tidak kalah menarik dan membuka peluang untuk mendapatkan banyak penghasilan tambahan adalah profesi blogger.
Menjadi blogger tidak selalu mengharuskan kita untuk membuat posting berupa tulisan. Kita juga bisa menjadi mitra #Youtube untuk memperoleh pendapatan AdSense yang menggiurkan. Karena saat ini Youtube menjadi mesin pencarian terbesar kedua setelah Google, membuat dan mengunggah video di Youtube tentu menjadi keuntungan yang besar.
Bagaimana ya cara meningkatkan pendapatan AdSense dari Youtube?

1. Video yang Disukai Banyak Orang Adalah Keharusan

Video yang kerap kali disukai banyak orang bisa kita peroleh dari sumber lain seperti DailyMotion atau Hamariweb. Dari video tersebut kita bisa membuat deskripsi dengan bahasa Indonesia supaya lebih mudah dipahami oleh pengunjung Youtube dari Indonesia. Selain memperoleh video dari sumber lain, kita juga bisa membuat video sendiri yang lebih kreatif dan original.
Jangan lupa untuk mempelajari tren video yang diminati banyak pemirsa Youtube. Biasanya pemirsa Youtube cenderung menyukai video yang sifatnya lucu, menghibur, ringan atau video tutorial yang bermanfaat dan durasinya tidak terlalu panjang.

2. Judul Video yang Relevan

Banyak orang yang kerap memanfaatkan keyword populer sebagai judul pada video. Padahal pemberian judul video tentu harus relevan dan sesuai dengan isi video tersebut. Judul dan isi video yang sinkron akan membuat orang mudah memberikan like atau komentar. Dan hal ini tentu berdampak baik pada peningkatan rating video kita di search engine.

3. Membuat Deskripsi dan Tag yang Menarik

Bagian deskripsi dan tag video menjadi elemen penting yang mendukung popularitas suatu video. Judul dan tag video yang populer dan sesuai dengan isi video membuat kesempatan untuk ditonton jadi semakin besar. Disamping itu, reputasi video di search engine juga bisa meningkat seperti pemberian judul video yang relevan.

4. Mengunggah Video dengan Intensitas yang Tinggi

Semakin sering mengunggah video di Youtube, maka akan semakin besar pula kesempatan untuk meraih pendapatan AdSense yang lebih banyak lagi.Tapi, jangan sampai lupa untuk mengunggah video yang menarik. Sebab percuma sering mengunggah video kalau ternyata video tersebut malah membosankan dan tidak menarik untuk ditonton.

5. Memasukkan Link pada Video Anda

adsense youtube
Tidak ada salahnya memasukkan link website, blog atau akun bisnis lainnya pada video yang kita unggah. Apalagi kalau video tersebut memang berkaitan dengan link atau informasi yang kita cantumkan.
Misalnya bila kita memiliki bisnis salon kecantikan wanita, maka link atau info mengenai bisnis kita bisa dicantumkan pada video tutorial gaya rambut yang kita posting di #Google. Sederhana namun cukup powerful untuk mempromosikan bisnis sekaligus memperoleh pendapatan AdSense.

6. Ajaklah Pengguna Internet untuk Berlangganan Video Youtube

Banyaknya para pelanggan (subscriber) video Youtube secara tidak langsung juga meningkatkan trafik pada akun Youtube kita. Peningkatan trafik dan pemirsa yang menonton video tersebut akan membuat reputasi kita di search engine jadi meningkat dan membuka kesempatan untuk dilihat oleh lebih banyak orang lagi.

7. Video Universal untuk Meningkatkan Visitor dari Negara Lain

Kalau video berbahasa Indonesia tidak cukup menarik perhatian dan meningkatkan pendapatan AdSense, mungkin ini saatnya bagi kita untuk mengunggah video yang ditujukan untuk pengguna global, berbahasa Inggris, atau video yang minim percakapan. Dengan demikian, kesempatan untuk dilihat oleh visitor negara lain menjadi lebih besar.
Jangan berkecil hati dulu kalau video yang kita unggah ternyata tidak cukup efektif untuk menarik perhatian pengguna internet. Mulailah belajar dari sejumlah channel Youtube yang sukses mempopulerkan video-video berkualitas untuk seluruh pengguna Youtube. Bersiaplah dari sekarang agar bisa menjadi Youtuber yang handal di Indonesia.

27 Tips Ngeblog untuk Pemula

Dasar-Dasar Ngeblog

1. 5 Jenis Blog yang Sebaiknya Anda Ketahui. Setidaknya ada 5 jenis blog yang harus Anda ketahui sebelum mengembangkan blog Anda ke tahap selanjutnya. Kelima jenis blog tersebut dikupas dalam postingan ini sehingga menghindarkan Anda dari membuang-buang waktu untuk mengembangkan blog yang salah.
2. Apa Itu Sukses? Postingan ini memaparkan definisi dan ukuran sukses yang dapat diaplikasikan pada aktivitas ngeblog Anda. Ukuran mana yang Anda pilih? Tentu Anda dapat menentukannya setelah membaca postingan ini.
3. 4 Fase Perkembangan Blog. Fase-fase perkembangan blog yang layak Anda ketahui sehingga membantu Anda keluar dari stres dalam mengelola dan menghasilkan uang dari blog Anda.
4. 7 Kebiasaan Blogger Sukses. Menurut John Chow, setidaknya ada tujuh kebiasaan baik yang diimiliki para blogger sukses. Apa saja ketujuh kebiasaan tersebut? Silakan baca selengkapnya pada postingan ini.
5. 10 Cara Melawan Kejenuhan Ngeblog. Disadari atau tidak, Anda akan merasa jenuh saat ngeblog. Postingan ini menjelaskan 10 cara yang dapat Anda lakukan untuk melawan rasa jenuh tersebut.
6. 7 Ketakutan yang Membahayakan Blog (dan Cara Mengatasinya). Ada sejumlah ketakutan yang menghadang saat mengelola blog. Jika dibiarkan, ketakutan tersebut dapat menghambat langkah atau bahkan menjauhkan Anda dari membangun blog sukses. Apa ketakutan itu dan solusinya? Saya menjelaskannya secara rinci pada postingan ini.

Menulis Konten

7. 11 Tips Agar Postingan Anda Mudah Dibaca Pengunjung. Postingan ini berisi tips-tips praktis sehingga pembaca blog Anda nyaman membaca postingan Anda.
8. 5 Cara Mudah Membuat Paragraf Pembuka yang Menarik Perhatian Pembaca. Anda sulit membuat paragraf pembuka? Jika ya, postingan yang disadur dari Copyblogger ini dapat menjadi salah satu solusi jitunya.
9. 5 Unsur Kalimat yang Anda Perlu Ketahui. Apa jadinya jika saat menulis Anda sulit membuat kalimat demi kalimat padahal referensi telah tersedia? Pusing atau kesal, bukan? Salah satu triknya adalah dengan mengetahui unsur-unsur kalimat.
10. 3 Cara Menemukan Puluhan Ide Postingan dalam 10 Menit atau Kurang. Tidak peduli berapa lama Anda menjadi blogger, pada suatu waktu Anda akan tidak tahu apa yang hendak ditulis alias kehabisan ide-ide postingan. Berita bagusnya adalah ada tiga cara menemukan puluhan ide postingan dalam 10 menit atau kurang.
11. Cara Menulis Tanpa Mengedit. Dalam postingan ini Anda akan mengetahui cara cepat menulis postingan Anda. Cara ini biasa saya lakukan dalam menulis postingan blog berbahasa Indonesia atau buku.
12. Pedoman Penulisan Huruf Kapital (No. 11 Sering Dilupakan Kebanyakan Orang). Postingan ini mejelaskan penggunaan huruf kapital atau huruf besar yang sesuai dengan ejaan yang disempurnakan (EYD). Lengkah dengan contoh-contoh kalimatnya.
13. Jangan Lakukan 10 Kesalahan Sepele Ini Saat Anda Menulis Judul. Banyak blogger yang melakukan kesalahan sepele namun berdampak fatal saat membuat judul. Simak penjelasan lengkapnya pada postingan ini.
14. Ingin Menjadi Blogger Produktif? Ikuti Sistem Ini. Postingan ini menjelaskan sistem yang memudahkan Anda menjadi blogger produktif.

Networking

15. Cara Membangun Jaringan Ngeblog yang Saling Menguntungkan. Anda seyogianya membangun networking dengan blogger-blogger sukses. Bagaimana caranya agar networking ini efektif? Postingan ini menjelaskan cara tersebut.

Promosi Blog

16. Memberikan Komentar: 7 Hal yang Harus Anda Hindari. Ingin komentar Anda tidak dihapus oleh pemilik blog tempat Anda berkomentar? Hindari tujuh hal yang dikupas pada postingan ini.
17. 10 Tips Jitu Menjadi Blogger Tamu. Menjadi blogger tamu merupakan salah satu cara mempromosikan blog Anda. Postingan ini berisi tips-tips jitunya sehingga Anda bisa menjadi blogger tamu di blog mana saja.
18. 7 Cara Sederhana Meningkatkan Pengunjung Blog Anda. Trafik atau pengunjung blog Anda sedikit? Susah meningkatkannya? Jika ya, Anda dapat menerapkan beberapa cara yang diulas pada postingan ini.

Monetisasi

19. 10 Cara Mendapatkan Uang dari Blog Indonesia Anda. Anda memiliki blog berbahasa Indonesia? Jika ya, setidaknya ada 10 cara mendapatkan uang dari blog tersebut. Simak penjelasan lengkapnya pada postingan ini.
20. 10 Tips Jitu Agar Blog Anda Diterima Google Adsense. Google AdSense merupakan salah satu cara favorit menghasilkan uang dari blog. Postingan ini berisi sepuluh cara yang memudahkan blog Anda diterima Google AdSense. Semuanya berasal dari pengalaman saya diterima sebagai penayang Google AdSense.
21. Penghasilan Google AdSense Anda Turun? Coba 5 Langkah Ini. Postingan ini menjelaskan langkah-langkah yang harus dilakukan jika penghasilan Google AdSense Anda turun.

Search Engine Optimization (SEO)

22. 6 Tips Jitu Agar Anchor Text Anda Terlihat Alami di Mata Google. Ada pandangan bahwa Google mengevaluasi anchor text dari profil backlink. Karenanya, Anda seyogianya membuat anchor text sealami mungkin sehingga terhindar dari penalti Google. Postingan ini menjelaskan caranya.
23. On-Page SEO: 10 Faktor yang Anda Harus Perhatikan. Selain backlink (off-page SEO), on-page SEO juga dapat membantu postingan atau blog Anda masuk ke halaman 1 Google. Postingan ini menjelaskan cara-cara yang saya lakuan dalam melakukan On-page SEO.
24. 5 Tips Jitu Agar Blog Anda Dicintai Google Panda. Google Panda merupakan algoritma Google untuk menyring blog-blog dengan konten berkualitas rendah. Jika blog Anda tidak ingin kena razia algoritma tersebut, simak caranya pada postingan ini.

Blogging Tools

Dalam ngeblog ada sejumlah tools yang memudah aktivitas ngeblog Anda. Beberapa tool gratis yang saya gunakan dapat Anda lihat pada postingan di bawah ini.
25. Cara Membuat Screenshot Satu Halaman Penuh dengan Menggunakan Fireshot. Anda ingin membuat screenshot satu halaman penuh? Postingan ini memaparkan tahap demi tahapnya.
26. Firebug, Add-on Mozilla yang Wajib Anda Instal. Postingan ini menjelaskan cara menggunakan Firebug dalam membantu mengedit tampilan blog.
27. 15 Plugin yang Saya Gunakan di Blogodolar. Jika Anda menggunakan WordPress self-hosting, ada sejumlah plugin yang membantu meningkatkan kinerja dan tampilan blog Anda. 

11 Hal tentang Orang Indonesia yang Bikin `Ilfil` Orang Asing

Namun dibalik itu, ada hal-hal unik yang terjadi di Indonesia dan hal itu dianggap aneh oleh para turis
Indonesia memang mempunyai daya tarik yang tak ada habisnya, khususnya para turis asing dari berbagai negara di Indonesia. Selain keelokan dan sumber daya alamnya yang melimpah, juga adat dan budayanya yang beragam.
Namun di balik itu, ada hal-hal unik yang terjadi di Indonesia dan hal itu dianggap aneh oleh para turis, sehingga mereka merasa ilfil. Berikut beberapa fakta, kebiasaan, dan tradisi yang dimaksud: 
1. Cara orang Indonesia merayakan ulang tahun
Kebanyakan saat ulang tahun, beberapa teman-teman baik telah menyiapkan suatu ritual unik. Setelah mereka berkumpul, memotong kue, beberapa orang lalu melempari teman yang ulang tahun dengan telur dan terigu ke kepala atau badan mereka. Kadang-kadang teman yang ulang tahun tersebut juga dikerjain dengan hal-hal aneh.
2. Sebagian besar orang Indonesia percaya pada hantu, untuk alasan ini mereka tidak pernah mematikan lampu, bahkan saat tidur. Selain boros energi tentu hal ini sangat tidak nyaman bagi beberapa orang asing yang mempunyai kebiasaan tidur dengan mematikan lampu.
3. Hampir tiap rumah, toko, atau rumah sakit terdapat hewan peliharaan: kucing. Selain kucing ada hewan peliharaan lain yang sangat unik, seperti ikan, kura-kura, burung, dan monyet. Sementara hewan-hewan lain yang tidak dipelihara tapi ada di sekitar kita di antaranya: nyamuk, semut, kecoa, dan tikus
4. Soal makanan. Mencampur salad dengan mayones tentu sangat normal. Namun di Indonesia ada juga yang lebih unik, memakan pisang dengan sambal. Ada juga yang makan nasi dengan lauk mi untuk sarapan, makan siang, atau makan malam. Ada juga makanan lain yang nyaris mayoritas memakai cabai, sangat pedas.
5. Masih banyak rumah atau restoran yang mempunyai toilet "primitif". Mereka tidak pernah memakai kertas tisu, dan tidak di-flush. Jarang ditemukan shower, namun yang ada adalah ember besar dengan air dari kran yang selalu dingin. Tentu ini sangat pas dengan keadaan Indonesia yang sangat panas.
6. Tentang waktu. Tampaknya orang Indonesia sangat santai. Untuk bertemu, perlu waktu 30-120 menit untuk menunggu. Perspektif tentang waktu dan ketepatan waktu sangat bertolak belakang dengan kebiasaan orang asing, Eropa misalnya.
7. Masyarakat Indonesia dan Asia secara umum ingin mempunyai kulit putih. Ini berlawanan dengan keinginan orang Eropa. Sehingga para perempuan Indonesia berusaha menghindari guyuran sinar matahari langsung dengan memakai payung atau jaket. Bahkan, di negara tropis ini banyak ditemukan kosmetik pemutih.
8. Tabu memegang kepala orang yang lebih tua, apalagi orangtua. Menyentuh atau memegang kepala apalagi dengan sengaja dianggap tindakan yang tidak menghormati, tidak punya etika dan kurang ajar.
9. Orangtua di Indonesia memiliki pengaruh yang sangat besar pada anak-anak mengenai hidup anak-anaknya mulai dari pilihan studi, suami/istri, agama. Anak-anak dari keluarga yang konservatif harus meminta izin saat akan pergi keluar rumah dengan jam malam. Biasanya diijinkan sampai jam 9 malam.   
10. Obat herbal atau jamu tradisional yang dianggap bisa menyembuhkan berbagai macam penyakit sangat banyak beredar di Indonesia. Bahkan, beberapa dokter menyarankan untuk mengonsumsinya.
11. Tidak ada privasi. Banyak orang lebih memilih untuk tinggal dan tidur sekamar dengan orang lain, baik karena alasan takut atau karena mereka tidak suka tinggal sendirian. Tidur dianggap bukan hal yang privasi. Sehingga lazim terjadi orang tidur di tempat umum dan dibangunkan sewaktu-waktu. *dari berbagai sumber